Cara Melacak Lokasi Orang Pakai Nomor HP Google Maps
Melacak Lokasi Seseorang Menggunakan Google Maps
Saat ini fitur berbagi lokasi di smartphone sudah semakin canggih.
Banyak aplikasi yang tersedia baik di Android maupun IOS saat ini pada umumnya telah memiliki fitur tersebut.
Lokasi secara real time
Seperti halnya Google Maps yang kini mampu membagikan lokasi secara real time.
Dengan adanya fitur tersebut, pengguna dapat melacak posisi seseorang baik sedang dalam perjalanan maupun sedang diam di tempat.
Tentu saja hal ini sangat berguna bila pengguna ingin mengetahui lokasi pasti teman, keluarga, atau pacar di suatu tempat.
Dilansir Informer News dari berbagai sumber, berikut cara mudah lacak lokasi seseorang secara real time dengan Google Maps:
1. Aktifkan fitur GPS di masing-masing smartphone dan jalankan aplikasi Google Maps.
2. Pada smartphone temanmu pilih lokasi saya. Jika posisinya telah ditemukan, tap pada titik biru yang menunjukkan lokasinya berada, lalu pilih Bagikan lokasi anda.
3. Pilih kontak kepada siapa saja lokasi akan dibagikan.
4. Temanmu bisa mengatur berapa lama waktunya, atau bisa juga memilih pilihan “Sampai anda menonaktifkan ini”. Artinya berbagi lokasi akan berakhir jika temanmu menutup aplikasi Google Maps miliknya. Lalu pilih Bagikan.
5. Setelah temanmu menekan tombol Bagikan, kamu akan menerima email dari Google bahwa temanmu sudah mulai membagikan lokasinya. Silakan lihat di aplikasi Google Maps milikmu, sekarang kamu sudah bisa melacak keberadaanya.
Namun demikian, kamu dan temanmu harus memenuhi beberapa persyaratan di bawah in i:
1. Memiliki aplikasi Google Maps versi terbaru
2. Fitur GPS dalam keadaan aktif
3. Smartphone Android harus terkoneksi dengan internet
4. Keduanya harus menjadi kontak di akun Google masing-masing
Demikianlah informasi singkat terkait cara melacak posisi seseorang menggunakan google maps, semoga bermanfaat..
Terima kasih..
Posting Komentar untuk "Cara Melacak Lokasi Orang Pakai Nomor HP Google Maps"